Powered By Blogger

Selasa, 23 Februari 2010

Pelayanan Indosat Mengecewakan

Pelayanan Indosat Mengecewakan

Pada tanggal 17 Januari 2010, saya kehilangan handpone beserta kartu IM3 Indosat didalamnya. Pada tanggal 18 Januari 2010, saya mengajukan pembuatan kartu IM3 yang sama dengan nomor 085643630xxx ke Indosat Kotabaru Yogyakarta. Saya mendapatkan formulir perubahan layanan dari Indosat pada tanggal 18 Januari 2010. Menurut costumer service bahwa kartu tersebut jadi sekitar 2 minggu setelah permohonan pembuatan kartu baru. Setelah 2 minggu pada tanggal 1 Februari 2010, saya menanyakan kartu yang saya pesan, tetapi belum jadi sesuai pernyataan costumer service. 3 minggu dan 4 minggu kemudian saya juga menanyakan kartu IM3 yang saya pesan tersebut, tetapi hasilnya juga belum jadi. Alasan dari pihat Indosat bahwa kartu dengan Indent 43 merupakan kartu versi lama dan harus menunggu setoran kartu baru dari Indosat Pusat di Jakarta. Kemudian kalau kartu tersebut jadi, maka pihak Indosat akan menghubungi pemesan dengan memberikan nomor sementara pemesan. Yang menjadi pertanyaan dari diri saya, sampai kapan saya menunggu kartu IM3 Indosat pesanan saya ? Semoga pihak Indosat lebih menepati janji dan harus memberikan pelayanan yang memuaskan kepada pelanggan agar pelanggan tidak kecewa terhadap pelayanan yang tertunda-tunda.

Pikiran Pembaca Oleh :

Jonathan Reza Pahlawan

Contact : 088216035206

Geblag RT 05, Bantul, Bantul, Bantul, DIY

Tidak ada komentar:

Posting Komentar